ـ֓҉ऺـ༻❁༻​  ﷽   ༺❁​༺ـ֓҉ऺـ​

*Khusyu'nya Orang-orang Shalih (2)*

Ada seseorang yang berkata kepada istri dan anak-anaknya: “Bila aku telah masuk dalam sholat, lakukanlah apa yang kalian inginkan (daripada mengeraskan suara dan membuat kegaduhan) karena aku tidak merasakan dengan tingkah kalian”.

Terkadang mereka menabuh rebana, namun ia tidak menyadarinya. (An-Nashdiah ad-Diniyyah: 120).

Habib Ahmad bin Umar Al-Hinduan selalu mempercepat sholatnya, tatkala ditanya akan hal itu, beliau menjawab: “Dari kelezatan yang aku dapatkan di dalam sholat, aku takut akan mendahuluiku keluarnya mani (sebelum selesainya sholatku hingga sholatku menjadi batal)".(Kalamul-Habib Alwy bin Syihab: 1/125)

Habib Abdullah bin Umar bin Yahya sangat tenggelam di dalam kenikmatan sholatnya (istighroq) hingga beliau seringkali menduduk kan orang lain untuk menjadi pengingat bagi dirinya.

Maka jika beliau istighraq di dalam berdiri, orang itu berteriak: ruku', dan jika beliau istighraq di dalam ruku'nya, orang itu berteriak: i'tidal, dan begitu seterusnya hingga beliau sadar.(Tadzkirun-Nas: 95)

Suatu kali Syekh Umar Bamakhromah menjadi makmum dan anaknya al-Faqih Abdullah bin Umar Bamakhromah menjadi imam. Ketika usai dari sholat, syekh Umar berkata kepada anaknya: “Wahai anakku, aku (melihatmu ketika sholat) seluruhnya darah”.

Ia menjawab: “Sesungguhnya aku memikirkan permasalahan-permasalahan haid di dalam sholat”. (Kalamul-Habib Ahmad as-Segaf: 110)

Fawaid al Mukhtaroh karya Habib Zain bin Ibrahim bin Sumaith ra.

Official resmi Pesantren Darul Musthofa Assayaniyah

Follow instagram : @darul_musthofa_assayaniyah

Follow telegram : http://t.me/Darulmusthofaassayaniyah

Blog :
Www.Darulmusthofaassayaniyah.blogspot.com

Youtube channel : https://www.youtube.com/channel/UCI8iXyLYjN2zLBHWhxOGVCg

#akhlak #budipekerti #motivasi #inspirasi #spiritual #qolbu #hati #heart #cinta #love #jiwa #ruhani #psikologi #pikiran #mind #inspiration #motivation #soul #batin #seni #katamutiara #quotation #hijrah #ihsan #majelis #pesantren

Comments

Popular posts from this blog